iklan banner

Minggu, 18 Desember 2016

ARTI PENTINGNYA SEBUAH NEGARA

ARTI PENTINGNYA SEBUAH NEGARA
( SEMOGA ALLAH KOKOHKAN NKRI)

Syaikh Adnan Al-Afiyuni adalah mufti madzhab Syafi’i di Suriah, negara yang sampai sekarang masih dilanda konflik. Memaparkanarti pentingnya sebuah negara :

“Ketika seseorang melihat tanah airnya mengalirkan airmata darah, burung gagak mengintai bersiap untuk berpesta memakan bangkai-bangkai manusia akibat peperangan. Dengan keyakinan penuh ia akan memahami dan menyadari betapa pentingnya nilai sebuah negara.”

 “Ketika seseorang melihat saudara sebangsanya berlarian tercerai-berai ke berbagai belahan dunia, mencari makan dengan penuh kehinaan, tidur beralas ketidakberdayaan dan sehari-hari menelan kepahitan serta menahan kesabaran. sungguh ia akan memahami dan menyadari bagaimana pentingnya nilai sebuah negara.”

 “Ketika seseorang sudah tidak dapat lagi mendengarkan canda dan tawa, riang gembira dan kebahagiaan anak-anak dan sudah tidak dapat mendengarkan kicauan merdu suara burung-burung yang berganti dengan suara desingan martir dan peluru. sungguh ia akan memahami dan menyadari betapa pentingnya nilai sebuah negara.”

“Ketika seseorang sudah kehilangan asa dan harap. merasa hampa karena kehilangan semangat hidup dan masa depan serta kehilangan cahaya  kebahagiaan, sungguh ia akan memahami dan menyadari dengan penuh keyakinan hati dalam dirinya bagaimana pentingnya nilai sebuah Negara”.

Ya Allah semoga Engkau Kokohkan persatuan Muslimin untuk tetap menjaga keutuhan NKRI, Darrus salam negeri keselamatan, kesejahteraan, keamanan, dan kesentosaam bagi setiap warganya

Sebagai rasa syukur kami dengan Rahmat Mu, perjuangan para syuhada serta Ulama mendirikan Bangsa dan Negara Ini untuk kemaslahatan umat dan wasilah tersebarnya Rahmat Mu ke seluruh penjuru Alam.

Amiin yaa robbal ‘alamin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

iklan